OUR NETWORK

Nabung Yuk, Supaya Bisa ke 10 Restoran Paling Menakjubkan di Seluruh Dunia Ini

Saat memutuskan untuk makan di luar rumah, Ladies pasti mencari lebih dari sekadar restoran yang menghidangkan makanan lezat. Yup, Ladies pasti mencari restoran dengan pemandangan yang menakjubkan dan memukau. Lokasi dan desain memang menjadi nilai tambah bagi setiap tempat makan. Semakin unik dan keren lokasi serta desainnya, semakin pengunjung tertarik untuk bersantap di sana. Nah kali ini Mera Muda akan menghadirkan 10 restoran dari berbagai belahan dunia yang diyakini sebagai restoran paling menakjubkan! Tunggu apa lagi… keep scrolling, Ladies! ?

1. Ristorante Grotta Palazzese, Puglia, Italia.

Bagaimana ya rasanya makan di dalam gua? Bukan gua sembarang gua ya Ladies, melainkan gua yang disulap menjadi restoran dengan pemandangan keren dan interior yang romantis.

Foto: boredpanda.com

2. Northern Lights Bar di Hotel Ion, Islandia.

Mau makan sambil memandangi northern lights alias aurora borealis? Restoran di Islandia ini tempatnya.

Foto: boredpanda.com

3. Aiguille Du Midi Restaurant 3842m, Chamonix, France

Restoran yang disebut-sebut rebagai restoran paling atas (karena di gunung) di Eropa ini menawarkan pemandangan pegunungan yang menakjubkan! Namun, jika Ladies fobia akan ketinggian, restoran ini sangat tidak MeraMuda rekomendasikannya ya…

Foto: boredpanda.com

4. Giraffe Manor, Langata, Kenya.

Girrafe Manor adalah sebuah hotel kecil yang bekerja sama dengan Giraffe Center untuk melestarikan jumlah populasi jerapah. Nah, jika Ladies menyukai binatang, lebih spesifik lagi, jerapah? Hotel ini patut dikunjungi karena Ladies dapat berbagi sarapan dengan jerapah!

Foto: boredpanda.com

5. Ithaa Undersea Restaurant, Alif Dhaal Atoll, Maldives.

Ingin makan dengan pemandangan bawah laut yang memukau? Masukkan restoran ini ke dalam daftarmu, Ladies. ?

Foto: boredpanda.com

6. The Green Dragon Pub, New Zealand.

Memang tempat yang paling pas untuk memuaskan hasrat fans Lord of The Rings adalah mendatangi New Zealand-nya langsung! Salah satu restoran yang wajib didatangi adalah restoran yang terinspirasi dari rumah dan lahapnya nafsu makan para Hobbit dan dwarves.

Foto: boredpanda.com

7. Ali Barbour’s Cave Restaurant, Kenya.

Candlelight dinner di restoran bintang lima manapun tampaknya tidak akan sefantastis di restoran Ali Barbour’s Cave ini. Bagaimana tidak, pencahayaan restoran dalam gua ini benar-benar 100% berasal dari lilin!

Foto: boredpanda.com

8. Truth Coffee, Cape Town, Afrika Selatan.

Bosan dengan yang romantis-romantis? Ingin yang lebih keren dan unik? Apakah setelah jajan di sini, kita semua jadi lebih jujur? Hehe. Coba saja makan di restoran bergaya steampunk di ibu kota Afrika Selatan ini! 

Foto: boredpanda.com

9. The Snowcastle of Kemi, Kemi, Finlandia.

Let it go~

Let it go~

Seru banget ya kalau kita bisa benar-benar mengunjugi kastil es Elsa dalam film super populer Frozen. Meskipun tidak mirip-mirip amat, tetapi restoran di Finlandia ini mungkin akan memuaskan rasa penasaranmu. Restoran ini hampir seluruhnya terbuat dari es, bahkan meja dan gelasnya sekalipun. Namun kursinya sih terbuat dari kayu ya karena pihak restoran tidak ingin membuat pelanggannya membeku hihihi…

Foto: boredpanda.com

10. The Rock, Michamvi Pingue, Zanzibar.

Lunch with a view, dinner with a view… Ladies mungkin sering banget melihat foto dengan caption tersebut di Instagram. Jika Ladies ingin memenangkan kompetisi mengenai view mana sih yang paling keren, cobalah datangi restoran ini sebab di restoran di Afrika Timur ini, Ladies akan disuguhi pemandangan Samudera Hindia!

Foto: boredpanda.com

Jadi, udah diurutkan, mana yang mau dikunjungi duluan? 😀

Sumber: Bored Panda, Foto cover: tripadvisor.com

Must Read

Related Articles