Sudah menjadi rahasia umum jika red carpet Grammy Awards selalu menjadi tempat ‘pamer’ kostum di kalangan selebriti dunia. Tidak terkecuali dengan di Grammy Awards 2017 ini. Banyak sekali kostum-kostum unik nan nyentrik yang hadir dan menjadi ide segar netizen. Meski begitu, tidak semua kostum yang dikenakan di Grammy Awards ini selalu cantik dan apik. Ada beberapa yang bisa dibilang ehm… buruk dan tidak menarik sama sekali. Berikut ini beberapa kostum yang bisa dibilang terburuk di Grammy Awards 2017 yang baru saja dihelat.
CeeLo Green
Kostum yang bisa dibilang paling buruk adalah yang dipakai oleh CeeLo Green. Kostum yang dikenakan rapper satu ini cukup aneh dengan warna gold yang mendominasi. Baju, wajah, dan semua bagian tubuh yang terlihat semuanya berwarna gold. Kira-kira kenapa ya CeeLo memutuskan pakai kostum ini dan terinspirasi dari mana ya, ladies?
Joy Villa
Dengan mengusung slogan Presiden Trump, ‘Make America Great Again’ tak membuat tampilan Joy Villa ini jadi menarik. Malahan, terlihat aneh dan nggak banget. Bagaimana menurut kamu penampilan dari Joy Villa ini?
Jacqueline Van Bierk
Menempelkan CD lama di kostum mungkin bagus untuk daur ulang sampah ya ladies. Tapi, kalau buat kostum Grammy Awards kayaknya jangan deh. Coba lihat Jacqueline Van Bierk malah terlihat seperti memakai gaun daur ulang buatan anak-anak SMA. Semoga tahun depan gak terulang lagi ya.
Girls Crush
Ehm.. kayaknya sebelum pergi ke red carpet, Girl Crush ini main di mandi bola dulu deh. Yang buat anak-anak itu loh. Bola-bolanya nyangkut di gaun yang dikenakan. Jadi tampilannya jadi kaya gitu. Mungkin niatnya ingin tampil beda dan membuat banyak orang terkesan, tapi hasilnya jadi terlihat aneh dan buruk.
Halsey
Kostum terburuk lainnya adalah yang dikenakan oleh Halsey. Kostum yang dikenakannya sangat jauh dari kelas red carpet Grammy Awards. Warna biru yang dominan dan kain sutra yang akan membuat kamu geleng-geleng kepala, kok bisa ya.
Gimana, ladies? Apa jangan-jangan menurut kamu masih ada yang lebih buruk lagi?