Bagi negara yang mengalami empat musim, akhir bulan September adalah permulaan dari musim gugur. Setelah melewati musim panas, musim gugur tahun ini menjanjikan tren fashion yang unik. Dari gaya ala british, kebangkitan lagi jaman 80-an, dan cara baru mengenakan jaket dan mantelmu. Mari sama-sama kita uraikan tren musim gugur kali ini!
1. Jaket ekstra
Kenapa mesti memilih satu jaket bagus, jika kamu bisa memakai hingga tujuh macam? Inilah konsep fashion dengan penampilan berlapis-lapis jaket, mantel, luaran anti air, jubah, dan lain sebagainya. Mungkin untuk penampilan sehari-hari kamu bisa menyederhanakannya dengan memakai jaket tebal diatas jaket lebih tipis dengan warna yang kontras.
Baca juga: 12 Padu Padan Jeans dan Heels untuk Inspirasi OOTD
2. Motif bulu hewan
Animal prints are back! Motif ala macam tutul, leopard, zebra, ular dan sebagainya banyak terlihat di peragaan busana awal musim ini.
3. Warna neon
Prada membawa tren warna neon kembali di musim ini. Tren warna neon kali ini lebih pada warna-warna buah seperti warna semangka, lemon, dan jeruk nipis. Warna ini cocok bagi kalian yang gak mau terkesan monoton dan pingin tampil beda dari warna baju musim gugur pada umumnya (re: biru dongker, hitam, coklat, dan hijau tentara).
Baca juga: Tips Tampil Fresh dan Stylish dengan Busana Berwarna Hijau Lemon
4. Kardigan
Kardigan bukan lagi fashion item untuk yang berusia senja saja ya Ladies. Miu Miu, Roksanda, dan Erdem membawa tren kardigan ke peragaan bergengsi mereka. Pakailah kardigan di atas dress bermotif oversize kalian atau jatuhkan satu lengan kardigan kalian dan ikat dengan ikat pinggang ala model catwalk.
5. Dominasi warna coklat
Warna coklat dengan berbagai spektrum akan menjadi hal umum terlihat di musim ini. Brown is the new black! Natacha Ramsay Levi menunjukkan cara untuk memakai tren ini lewat perpaduan jaket kulit coklat, kemeja coklat satin gelap, dan celana coklat.
6. Selimut
Agak ribet juga yaaah kalau harus naik kendaraan umum. Ehehehe. TapiyYup, sekarang kalian bisa menggunakan selimut sebagai fashion item OOTD. Gunakan yang berbahan hangat tapi ringan dan bermotif serasi dengan keseluruhan pakaian kalian. Jangan lupa gunakan ikat pinggang sebagai sentuhan terakhir dan memperkokoh penampilan kalian.
7. Rok Midi
Rok Midi adalah barang yang harus kamu punya di musim ini. Panjang rok yang tren kali ini yaitu pas diatas mata kaki seperti yang diperlihatkan Maria Grazia Chiuri dalam peragaan busana Christian Dior.
8. Gaya tahun 1985-an
Tren bahu tinggi, detail ruffle besar akan kembali lagi. Namun, yang menjadi hal utama di musim ini adalah kembalinya jenis-jenis kain tahun 80-an. Kain berkilau, foil dan dress bodycon akan kamu sering lihat. Jaket dengan warna elektrik terlihat di post instagram Balmain.
Gimana, mau mencoba look musim gugur yang terinspirasi dari peragaan busana kelas atas ini, Ladies?
Sumber: Telegraph, Foto cover: Harper’s Baazaar