OUR NETWORK

Sebar Harapan dan Semangat untuk Berbagi dengan Kolaborasi “Kasih”

Saat pandemi COVID-19 belum juga mereda, rasanya setiap hari yang membuat kita mampu bertahan adalah harapan. Untuk terus mendorong kegiatan positif, social movement Gelang Harapan (HOPE) berusaha menyebarkan harapan di segala bidang. Sebelumnya, HOPE juga bekerja sama dengan desainer senior Ghea Panggabean mulai dari tahun 2014. Kali ini gerakan yang didirikan oleh Wulan Guritno, Amanda Gratiana Soekasah, dan Janna Soekasah Joesoef ini baru saja berkolaborasi dengan desainer Stella Rissa. HOPE dan Stella Rissa memiliki visi yang sama. Hal ini diwujudkan melalui campaign yang bertujuan membangkitkan kembali harapan akan cinta dan semangat berbagi di antara masyarakat. Visi ini diwujudkan dalam desain kaos kolaborasi “Kasih” yang simpel, tetapi memiiki pesan yang sangat kuat.

Dalam acara konferensi pers, HOPE dan Stella Rissa bercerita mengenai proses pengembangan campaign ini.

Mulai dari menembangkan ide bersama partner branding dan marketing TEAMUP sejak April 2020, hingga mendapat dukungan penuh dari 113 yang juga memiliki kesamaan visi. Campaign “Kasih” akan dimulai dengan Cycling For Hope sebagai awal kegiatannya. Komitmen Onethirteen Live ini diwujudkan dengan kaos kolaborasi “Kasih” exclusive limited edition 113 x Stella Rissa dan HOPE. Kaos ini sudah bisa kamu dapatkan di platform Shopee. Selain peluncuran kaos edisi spesial ini, campaign akan berlanjut dengan beragam acara seru. Ada Cycling For Hope di tanggal 29 Mei 2021, Mini Bazaar di Twin House Blok M, dan HOPE Talkshow yang bisa kamu ikuti di akun Instagram HOPE.

Wulan Guritno selaku co-founder HOPE berharap kampanye ini dapat mengajak seluruh pihak untu tetap bersemangat dan berbagi kasih serta harapan. “Apalagi di masa pandemi COVID-19 ini di mana sektor ekonomi tidak menentu, tentu dibutuhkan solidaritas bersama dalam menumbuhkan rasa cinta dan kasih untuk sesama. Kita berharap dengan semangat serta kolaborasi bersama ini, semakin banyak masyarakat yang mendapatkan harapan baru untuk hidup yang lebih baik.”

Senada dengan Wulan, Stella Rissa dan TEAMUP mengaku tertarik untuk berkolaborasi atas kesamaan visi misi untuk saling berbagi kasih dengan sesama di masa yang sulit ini. Hasil penjualan kaos ini akan ditujukan untuk gerakan aksi solidaritas yang akan dibuka dalam acara Cycling For Hope. Dengan membeli T-shirt ‘Kasih’, kamu berkesempatan untuk berpartisipasi dalam acara sepeda santai tersebut, Ladies.

Must Read

Related Articles