OUR NETWORK

Mengenal 8 Bahaya Nitrogen Cair Bagi Kesehatan Tubuh Kita

Es krim memang menjadi salah satu makanan manis favorit hampir semua kalangan terutama anak-anak dan remaja, terdapat sangat banyak varian es krim dapat kita peroleh dan nikmati dengan mudah, bahkan di antaranya mungkin pernah membuatnya secara mandiri. Dalam pembuatan es krim ternyata melibatkan zat berbahaya jika dalam kondisi murni berupa cairan yaitu nitrogen cair.

Baca juga: Ilmuwan Jepang temukan Es Krim yang Nggak Akan Meleleh

Keberadaan nitrogen dalam pembuatan es cream memang tidak secara langsung dicampur kedalam bahan yang ada. Namun, tetap saja penting bagi kita memperhatikan keamanan dan kesehatan tubuh dari pengaruh makanan yang kita konsumsi. Uap dari nitrogen cairlah yang membantu proses pembekuan es krim sehingga dapat terasa dingin dan sering mengeluarkan uap air yang menggoda saat di makan. Berikut ini adalah 8 bahaya dari nitrogen cair bagi tubuh kita yang harus ladies ketahui sebagai wacana dan tentunya menjadi bahan kewaspadaan tersendiri.

1. Mengganggu aliran darah

Nitrogen memang terkandung secara alami dalam tubuh kita dengan kadar tertentu, tetapi jika kita terpapar adanya nitrogen cair yang masuk melalui berbagai tindakan seperti tercampur dalam makanan, dan mengakibatkan tingkat nitrigen dalam darah meningkat maka aliran darah akan terganggu. Hal ini terjadi karena pada kondisi nitrogen banyak terkandung di dalam darah maka tingkat kejenuhan darah meningkat sehingga aliran akan berjalan lebih lambat. Jika hal ini terjadi untuk waktu yang lama maka akan sangat berbahaya bagi jantung.

2. Menurunkan kualitas dan kuantitas oksigen

Masih sehubungan dengan bahaya yang pertama. Ketika aliran darah menuju jantung dan otak bahkan seluruh tubuh tidak lancar. Ini karena tingginya kandungan nitrogen dalam darah maka secara otomatis kuantitas dan kualitas oksigen yang menuju ke jantung dan juga otak akan ikut terpengaruh, berbanding lurus. Hal ini akan ditandai dengan melemahnya otot jantung. Kamu pun akan merasa pusing karena kekurangan oksigen. Fatalnya kita akan langsung hilang kesadaran akibat oksigen yang tidak terpenuhi dalam tubuh.

https://halosehat.com/farmasi/kimia/bahaya-nitrogen-cair-bagi-kesehatan
pinterest.com

3. Mengganggu fungsi tiroid

Kelenjar tiroid memang kecil tetapi memiliki banyak fungsi yang luar biasa sebagai penyeimbang dalam kondisi tubuh dan berpengaruh pada berbagai fungsi organ dalam tubuh. Nitrogen cair dapat menjadikan fungsinya terganggu sehingga dipastikan akan memengaruhi kondisi seluruh tubuh. Secara signifikan yang akan terjadi ketika tiroid tidak berfungsi adalah penurunan imunitas sehingga tubuh akan lebih mudah terserang penyakit, terutama yang berasal dari bakteri dan virus.

4. Memicu timbulnya kanker

Dalam jumlah tertentu yang tidak dapat ternetralisir oleh tubuh, keberadaan nitrogen berlebih akan menjadi salah satu zat karsinogenik atau pemicu kanker. Akan sangat berbahaya jika ternyata dalam tubuh kita pada awalnya telah atau pernah terjangkit tumor meskipun jinak. Karena paparan nitrogen akan secara aktif membuatnya mengalami pertumbuhan menjadi kanker.

5. Mengurangi asupan vitamin A

Kemampuan nitrogen dalam mengikat nutrisi tertentu seperti vitamin A memang terbilang cukup kuat. Nitrogen cair dapat langsung melenyapkan kandungan vitamin A pada bahan makanan tertentu. Maka jika terdapat makanan yang terkontaminasi nitrogen atau kebetulan adalah buah bervitamin A, asupan yang akan diperoleh tidak efektif bahkan hilang sama sekali.

6. Dapat menyebabkan luka bakar

Bahaya nitrogen cair yang paling nyata adalah dapat mengakibatkan luka bakar, terutama pada beberapa jaringan lunak, seperti kulit. Jika terkena bagian kulit biasanya dapat melepuh apalagi jika terminum secara langsung tentu saja akan langsung melukai usus dan lambung.

7. Sesak napas

Nitrogen cair dapat menyebabkan sesak napas karena ia mampu mengikat keberadaan oksigen di alam terbuka. Selain itu, hal ini dapat berkaitan juga seperti bahaya yang sudah dijelaskan di poin kedua. Ketika terdapat nitrogen dalam tubuh kita maka aliran oksigen menjadi tidak lancar sehingga asupan oksigen ke seluruh tubuh berkurang maka wajar jika tanpa pertamanya adalah sesak napas.

8. Akibat paling ekstrem

Bahaya nitrogen cair yang paling ekstrem adalah dapat membuat organ rusak dan perut ‘meledak’. Hal ini sangat masuk akal karena terkena secara langsung akan menimbulkan luka bakar maka untuk intensitas yang lebih mampu untuk meledakan isi perut. Seorang pria di Delhi berakhir dengan perut berlubang setelah menikmati minuman yang telah tercampur nitrogen cair. Kasus yang sama juga pernah terjadi di Inggris.

Baca juga: Waspadalah! 10 DIY Beauty Hacks Ini Bisa Membahayakan Kulitmu

Melihat betapa berbahayanya nitrogen cair maka kita semestinya menjadi lebih waspada dan mawas diri ya, Ladies. Namun, dalam kasus memanfaatkan nitrogen cair dalam pembekuan es krim selama masih dalam kadar yang wajar tentunya ini masih dapat ditanggulangi dan diatasi oleh sistem tubuh kita. Penting untuk diingat bahwa segala sesuatu yang berlebih tidak akan memberikan hasil yang baik, demikian juga dalam konsumsi makanan termasuk es krim.

Sumber: Halo Sehat

Must Read

Related Articles