Serpihan-serpihan berwarna putih dari rambut pasti sangat mengganggu penampilan dan kenyamanan ladies. Biasanya serpihan-serpihan putih tersebut kita sebut sebagai ketombe. Namun ternyata tidak selamanya serpihan-serpihan putih tersebut adalah ketombe loh, ladies. Kebanyakan orang memang masih belum mengetahui perbedaan antara ketombe dengan kulit kepala kering. Untuk lebih mengetahui perbedaannya, yuk simak ulasannya di bawah ini.
Perbedaan
Ketombe
Pengelupasan kulit kepala yang berlebihan dengan bentuk besar-besar seperti sisik-sisik, disertai dengan adanya kotoran-kotoran yang berlemak, rasa gatal dan kerontokan. Ketombe termasuk penyakit kulit yang disebut dengan dermatitis seboroik (seborrohiec dermatitis) dengan tanda-tanda inflamasi atau peradangan kulit kepala. Serpihan ketombe biasanya berupa serpihan kulit besar menyerupai lilin dan berminyak, atau bisa juga berupa kulit kekuningan bahkan abu-abu dan menyebabkan kulit kepala terasa gatal.
Kulit kepala kering
Kulit kepala kering adalah kondisi kulit kepala rambut yang kehilangan hidrasi dan kelembapaan. Kulit kepala kering ditandai dengan serpihan kulit kecil-kecil dari kulit kepala dengan disertai rasa gatal dan iritasi.
Penyebab
Ketombe
Bisa disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal meliputi keseimbangan hormonal yang terganggu, proses metabolisme yang tidak sempurna, mapun stress. Faktor eksternal antara lain perubahan biokima pada lapisan epidermis kulit kepala, serta infeksi dari jamur dan bakteri.
Kulit kepala kering
Kulit kepala kering disebabkan oleh dehidrasi baik tubuh secara keseluruhan, maupun kepala. Gejalanya akan semakin parah dengan penggunaan sampo dan kondisioner yang terlalu kuat, perubahan cuaca, dan pembilasan rambut dengan air panas secara terus-menerus. Kulit kepala kering dapat pula diperparah dengan penggunaan sampo kering secara rutin. Selain itu bisa juga disebabkan oleh eksim dan psoriasis.
Cara mengatasi
Ketombe
Cara mudah untuk mengatasi ketombe adalah penggunaan sampo dengan kandungan antiketombe yang beredar luas di pasaran. Keramaslah 3-4 kali seminggu agar kulit kepala senantiasa bersih dari jamur dan bakteri. Apabila kondisi kepala tidak juga membaik, sebaiknya ladies segera berkonsultasi dengan dokter agar mengetahui jenis ketombe dan cara penanganan yang tepat. Sebab mungkin saja ketombe tersebut adalah gejala dari penyakit pada tubuh. Penanganan ketombe juga bisa dibantu dengan minyak jarak, dan masker rambut.
Kulit kepala kering
Meredakan kulit kepala kering harus diawali dengan cukup asupan air. Perbanyak meminum air dan mengonsumsi makanan kaya akan serat dapat membantu penyembuhan kulit kepala kering. Gantilah sampo dan kondisioner ke produk yang lebih ramah untuk kulit kepala. Kurangilah membilas kepala dengan air hangat atau panas, juga batasi penggunaan pengering rambut. Setelah itu ladies dapat merawat kulit kepala dengan bahan-bahan yang dapat mengembalikan kelembapak alami kulit kepala, seperti VCO, minyak zaitun, minyak tea tree, minyak argan, atau minyak jojoba. Campurkan salah satu minyak tersebut ke dalam masker rambut yang bisa dibeli di pasaran, lalu aplikasikan ke rambut, dan diamkan selama 20-30 menit sebelum membersihkannya dengan sampo yang tidak terlalu keras. Jika kondisi kulit kepala tidak juga membaik, sebaiknya ladies segera memeriksakannya ke dokter sebelum terjadi infeksi yang lebih parah.
So, Ladies, kalau sudah melakukan perawatan yang tepat, jangan ragu untuk memeriksakannya ke dokter supaya dapat ditangani dengan tepat.
Referensi: Pop Sugar, Clear.co.id