OUR NETWORK

Kolaborasi Citra Kirana X ZINC Ajak Perempuan Indonesia Ikut Tantangan #BerhijabLebihAktif

Citra Kirana X ZINC Hijab Active mengadakan challenge bagi para perempuan hijab di Indonesia yang berani beraktivitas tanpa batasan apapun. Dengan #BerhijabLebihAktif mengajak para perempuan hijab untuk menunjukkan ketangguhannya dalam mengikuti tantangan gerakan dari Ciki. Challenge ini dilaksanakan mulai dari tanggal 20 Mei hingga 23 Juni 2022.

Baca juga: Tunjukkan Kualitasmu Menjadi Perempuan Tangguh Begini Caranya

Challenge #BerhijabLebihAktif yang dilakukan oleh Ciki ini akan diunggah setiap minggunya di Instagram @Zinc_ID. Peserta yang mengikuti tantangan ini berkesempatan untuk mendapatkan hadiah-hadiah menarik.

Tiga cara mudah ikuti challenge Citra Kirana X ZINC dan menangkan banyak hadiah menarik

Citra Kirana X ZINC cara ikutan
Sumber: instagram/zinc_id

Challenge #BerhijabLebihAktif yaitu mengikuti gerakan yang dilakukan Ciki yang diunggah di Instagram official Zinc dengan mengikuti syarat dan ketentuannya. Selanjutnya, peserta dapat melakukan salah satu dari tiga acar mudah yang dapat untuk mengikuti challenge ini, yaitu upload di feed, stories, dan remix di reels Instagram.

Peserta yang ikut serta dalam tantangan ini akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hadiah-hadiah menarik seperti 1 unit Samsung Galaxy A53 5G, 2 unit Folding Bike United, 3 unit Xiaomi Smartband dan 20 Product ZINC & Sport Hijab ZINC x Noore.

Mmemberikan inspirasi kepada perempuan berhijab Indonesia

Salah satu aktris terpopuler di Indonesia, Citra Kirana atau yang kerap disapa Ciki ini terpilih menjadi brand ambassador dari ZINC Shampo Anti Ketombe HIJAB ACTIVE yang memberikan formulasi khusus untuk perempuan berhijab di Indonesia. Ciki yang memutuskan untuk mengenakan hijab dan tetap aktif dalam kegiatannya yang padat.

Walaupun dengan berhijab, tetapi tidak membatasi kegiatannya dalam dunia seni peran, mengurus anak, bahkan berolahraga sekalipun. “Dengan challenge #BerhijabLebihAktif ini, aku mau membuktikan pada diri sendiri dan seluruh perempuan di Indonesia bahwa dengan berhijab, kita tetap bisa melakukan hal-hal yang lebih, dan kita bisa menginspirasi satu sama lain dan mendukung sesama perempuan untuk menjadi lebih tangguh,” ujar Ciki.

Steven Sean, Brand Manager Zinc juga mengatakan, “Perempuan Indonesia menghadapi berbagai tantangan dalam kesehariannya. Dengan turut serta dalam challenge #BerhijabLebihAktif ini, perempuan Indonesia dapat menunjukkan bahwa apapun tantangannya, mereka dapat melewatinya lebih jauh lagi,” ujar Steven.

 

Sumber: Press Release

Must Read

Related Articles