Sebagai salah satu tempat wisata favorit bagi wisatawa lokal maupun interlokal internasional, setiap tahunnya Bali selalu ramai dikunjungi, bahkan hampir sepanjang tahun. Biasanya turis lokal diberi harga yang lebih murah dibandingkan dengan turis mancanegara, tapi tentunya lain halnya soal penginapan ya, ladies. Kita harus pintar-pintar mencari penginapan sendiri untuk menyesuaikan dengan budget. Kalau kebetulan kamus sudah membatasi budget untuk hotel penginapan dengan tarif sekitar Rp 500.000, berarti Ladies berada di tempat yang tepat karena kami punya rekomendasinya.
1. Brown Feather, Seminyak
Brown Feather terletak di Seminyak dengan nuansa khas rumah tradisional Bali. Dari kamar kamu, bisa terlihat pemandangan sawah hijau terbentang dengan kondisi alam yang tenang. Staff yang melayani juga sangat ramah. Harga satu kamar di tempat ini hanyalah Rp 475.000 per malam. Di setiap kamar diberikan balkon dengan kursi dan meja yang terbuat dari kayu serta pemandangan yang langsung menghadap pada sawah. Fasilitas yang ditawarkan juga sangat lengkap meskipun harga kamar yang murah yaitu AC, TV kabel, kolam renang, air minum, koran, kulkas, dapur, serta tersedia mini bar untuk bersantai.
2. Fontana Hotel, Kuta
Kalau ladies lebih tertarik dengan hotel bergaya modern, ada Fontana hotel yang berlokasi di Kuta. Dengan lokasi yang strategis, ladies sudah bisa menginap disini dengan harga kamar yang termasuk murah yaitu sekitar Rp 477.000 per malam. Desain yang modern dan juga minimalis menjadikan banyak wisatawan yang menginap di hotel ini. Terdapat berbagai macam fasilitas yang bisa Anda dapatkan disini diantarannya restoran, cafe, mini bar, kolam renang spa, tempat fitness, dan tentuya pelayanan 24 jam.
3. Dekuta, Kuta
Satu lagi hotel modern di Kuta. Terletak di dekat Beachwalk Mall, lokasinya sangat strategis dan aksesnya dekat untuk menuju lokasi lainnya. Mulai dari Rp 570,000-an per malam untuk bisa menginap di hotel yang minimalis ini dengan fasilitas seperti Wi-Fi yang bisa diakses di seluruh hotel, mendapatkan air minum, kopi dan teh, restoran yang menyajikan berbagai macam masakan dari berbagai negara dan juga masakan lokal, TV kabel dengan channel lengkap, servis laundry dan berbagai macam fasilitas lengkap lainnya.
Nah, lumayan kan, ladies? Tinggal pilih deh, mau yang lebih modern atau yang ada pemandangan sawahnya? Hehehe.