today-is-a-good-day
OUR NETWORK

MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel

Ada banyak cara untuk mengekspresikan diri, salah satunya melalui penampilan. Beragam tren fashion dan makeup menjadi pilihan untuk menunjukkan gaya yang kamu banget. Dan karena tren di Asia banyak berkiblat ke China dan Korea, udah nggak heran lagi ya melihat orang lalu-lalang dengan rambut berwarna-warni cerah. Yep, wanita Asia seperti kita juga bisa mencoba tren warna cerah seperti warna-warni pastel atau rose gold yang belakangan lagi tren. 

MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel

MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel

Kemarin, (30/7), L’Oréal Professionnel baru saja meluncurkan MAJI Fashion. MAJI Fashion adalah rangkaian produk pewarnaan rambut revolusioner dengan pilihan warna yang tak terbatas.

Ada 16 shades #LimitlessColor yang tersedia, khusus untuk kawasan Asia loh, Ladies. Tapi nggak perlu bingung. L’Oréal Professionnel udah menerjemahkan kreasi beragam warna ini ke empat Consumer Styles MAJI Fashion. Keempat gaya ini diwakili oleh 4 muse yang pastinya sudah kamu kenal juga, Ladies. Ada Monita Tahalea (@monitatahalea) yang mewakili gaya Sophisticated. Stephanie Rose (@stephaniewose) yang mewakili gaya Fashionably Chic. Sementara Hellua (@thelipstickmafiaaa) dan Tanayu (@tanayudjanuismadi) masing-masing mewakili gaya Street Style dan Daring Darling. 

MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel
Hendra Purjaka (Brand General Manager L’Oréal Professionnel), Min Kim (Colorist and Balayage Expert), dan Indra Tanudarma (Head of Education L’Oréal Professionnel)

MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel

Di peluncuran kemarin, L’Oréal Professionnel juga menghadirkan Min Kim (@minkimcolorist). Min Kim adalah seorang celebrity colorist dan ahli balayage. Dalam obrolan seru dengan Indra Tanudarma, Min Kim menjelaskan kalau di tahun ini hingga tahun depan warna ashy masih akan menjadi tren. Kamu juga nggak usah takut kalau warna-warni ini nggak cocok di kulit wanita Indonesia. Karena seperti yang sudah dijelaskan tadi, MAJI Fashion ‘diracik’ khusus untuk kawasan Asia. Menurut Min Kim, kamu juga tinggal menyesuaikan dengan undertone kulit kamu, Ladies. Pokoknya para profesional siap membantu kamu mendapatkan warna yang pas. 

MAJI Fashion, Pilihan Warna Rambut Tanpa Batas dari L’Oréal Professionnel

Baca juga: ReTouch Warna Rambut dalam Waktu Singkat, L’Oreal Ciptakan Teknik #BalayageTouchUp

Tampilan MAJI Fashion akan tersedia di salon-salon L’Oréal Professionnel di seluruh Indonesia mulai Agustus 2019. Bagaimana dengan harganya? Well, tergantung dari panjang rambut, kondisi rambut, dan warna yang kamu inginkan, ya, Ladies. Yang jelas harga servisnya dimulai dari Rp750.000. Dan kalau kamu benar-benar tertarik, jangan lupa untuk mengikuti juga rangkaian perawatan rambut setelah pewarnaannya ya, Ladies.

Bagaimana, Ladies? Tertarik untuk mencoba pilihan warna menarik dari MAJI Fashion?

 

Foto: MeraMuda/DiahAryanti

Must Read

Related Articles