OUR NETWORK

5 Maskapai Penerbangan yang Izinkan Bawa Hewan Peliharaan di Kabin

Berangkat traveling rasanya tidak akan sama lagi ketika kamu telah memelihara hewan. Rasa khawatir segera melanda hanya dengan memikirkan akan meninggalkan hewan peliharaan kita sendirian, kesepian, serta kelaparan sepanjang hari. Menyadari hal-hal tersebut, beberapa maskapai penerbangan menyediakan pelayanan yang bisa membuat kita bersenang-senang bersama anak bulu kita tanpa perlu khawatir meninggalkannya, loh! Yup, kamu bisa membawa hewan peliharaan di kabin bersamamu.

Air France

Maskapai penerbangan yang satu ini mengizinkanmu untuk membawa hewan peliharaan berjenis anjing dan kucing kecil. Berat maksimumnya ialah 17 pon. Berat ini sudah termasuk tas angkut, ya. Sementara, bila yang kamu miliki adalah anjing pemandu, ia diizinkan untuk dibawa berapapun beratnya. Tapi, kamu tidak boleh membawanya dengan peti, ya. Karena peti tidak diizinkan di kabin, berapapun ukurannya. Layanan ini sudah berlaku sejak November 2017. Untuk memperoleh layanan ini, kamu perlu merogoh kocek senilai $153 atau sekitar Rp 2,2 juta untuk tiket dalam kabin yang berangkat dari AS. layanan ini berlaku untuk penerbangan internasional, ya Ladies. Tetapi, perlu diingat bahwa maskapai ini tidak menerima hewan peliharaan di kabin bisnis pada penerbangan antarbenuanya. Hewan peliharaan harus bepergian di ruang palka.

Air Canada

Jenis hewan yang boleh kamu bawa di maskapai ini ialah kucing dan anjing kecil yang muat dan tetap nyaman di carrier di bawah kursi di depanmu. Dengan kata lain, posisinya ini membuat mereka harus berdiri dan berbalik. Berat maksimum yang diperbolehkan itu sebesar 22 pon, termasuk carrier-nya, ya. Sementara biaya yang dikenakan itu sekitar $50-$59 atau $100, atau sekitar Rp722 ribu–Rp 852 ribu atau Rp 1,4 juta. Biaya ini ditambah pajak sekali jalan, ya, dan besarannya tergantung tujuan yang kamu tentukan. Layanan ini juga berlaku untuk kamu yang ingin melakukan penerbangan internasional.

5 Maskapai Penerbangan yang Izinkan Bawa Hewan Peliharaan di Kabin
Foto: cntraveler.com

JetBlue

Meski jenis hewan yang boleh dibawa hampir sama, yakni kucing dan anjing kecil, ketentuan ukuran yang ditentukan maskapai yang satu ini lebih strict, Ladies. Berat maksimum yang diperbolehkan ialah 20 pon termasuk carrier-nya. Kemudian, carrier yang digunakan juga ukurannya tidak boleh melebihi dimensi yang telah ditentukan. Tepatnya, dengan panjang 17 inci (43,18 sentimeter) x lebar 12,5 inci (31,75 sentimeter) x tinggi 8 inci (21,59 sentimeter). Sekali jalan, kamu akan dikenakan biaya sebesar $100 atau setara dengan Rp 1,4 juta. Layanan ini bisa digunakan untuk perjalanan internasional juga, Ladies.

Baca juga: Ini Langkah yang Perlu Dilakukan saat Kehilangan Koper di Bandara

American Airlines

Berbeda dengan maskapai sebelumnya, ketentuan pada maskapai ini lebih rinci pada jenis hewan peliharaan yang dibawa. Jenis hewan yang boleh dibawah ialah kucing dan anjing yang berusia di atas 8 minggu. Usia ini didasarkan pada kemampuan hewan peliharaan untuk duduk di kandang di bawah kursi di depanmu selama penerbangan. Tapi, American Airlines tidak mengizinkan anjing brachycephalic atau snub-nosed dari ‘campuran’ apapun sebagai hewan peliharaan yang boleh dibawa, Ladies. Tepatnya pada pesawat A321, A321S, A321H, A320, dan A319. Berat maksimum yang diperbolehkan ialah 20 pon termasuk carrier-nya. Layanan ini bisa kamu nikmati dengan membayar senilai $125 sekali jalan atau setara dengan Rp 1,8 juta . Layanan ini juga berlaku untuk penerbangan internasional, Ladies. Tapi, tidak diperbolehkan untuk penerbangan transatlantik atau penerbangan lebih dari 12 jam.

Delta

Tidak hanya anjing dan kucing, maskapai penerbangan ini juga memperbolehkanmu membawa burung rumahan (khusus domestik AS), Ladies. Adapun persyaratan usianya harus 10 minggu untuk perjalanan domestik dan 16 minggu untuk perjalanan internasional. Kabar baiknya lagi, tidak ada batasan berat maksimum, loh! Yang penting, hewan peliharaanmu harus muat dan nyaman di carrier di bawah kursi. Untuk menggunakan layanan ini, kamu akan dikenakan biaya sebesar $125 atau setara dengan Rp 1,8 juta pada perjalanan di Amerika Utara, sementara untuk perjalanan internasional kamu akan dikenakan biaya sebesar $200 atau setara dengan Rp 2,8 juta. Keduanya biaya sekali jalan, ya Ladies.

Lalu, bila kamu sudah mantap akan membawa hewan peliharaanmu, pastikan kamu memesan reservasi penerbangan lebih awal, ya. Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak terduga, baik dari pihak maskapai atau dari persiapanmu. Satu hal lagi yang perlu diingat ialah memeriksa rincian ketentuan layanan dari maskapai yang akan kamu gunakan. Karena banyak maskapai penerbangan membatasi kuota hewan peliharaan yang dibawa dalam satu kali penerbangan. Sebelum memesan tiket untuk perjalanan ke mana pun, pastikan selalu tanyakan informasi terbaru terkait cara terbang di dalam kabin dengan hewan peliharaanmu, ya Ladies.

 

Sumber: She Knows

Must Read

Related Articles