OUR NETWORK

Emilia Clarke Meluncurkan Lembaga Amal ‘Same You’

Siapa yang tak tahu nama besar dari Emilia Clarke yang sudah beberapa kali berperan dalam film yang populer? Aktris cantik kelahiran London, 23 Oktober tahun 1986 ini membuat pengakuan yang mengejutkan para penggemarnya. Beberapa waktu yang lalu ia berbicara mengenai aneurisma otak yang dideritanya.

Baca juga: Tanpa Kamu Sadari, 5 Kebiasaan Buruk Ini Membuat Kesehatanmu Terganggu

Dua kali, pemeran Louisa Clark di Me Before You ini mengaku mengalami aneurisma otak. Ini merupakan kondisi di mana terdapat pembengkakan pembuluh darah di dalam otak. Di dalam kasus tertentu, tonjolan tersebut bisa membesar, bocor, dan bahkan pecah. Pemilik nama asli Emilia Isabelle Euphemia Rose Clarke ini mengaku aneruisma otak terjadi pertama kali kepada saat tahun 2011, setelah menyelesaikan musim perdana Game of Thrones. Kala itu ia baru berusia 24 tahun.

Perlahan-lahan kondisi Clarke membaik namun dokter menyebutkan ia menderita aneurisma kedua yang lebih kecil.

Pemeran Mother of Dragons ini kembali menjalani operasi serupa di tahun 2013. Salah satu jalan keluarnya adalah mengganti tengkorak yang dimilikinya dengan titanium. Clarke mengaku sekarang ini sehat dan berani mengungkapkan penyakit tersebut untuk membantu orang-orang yang menderita hal serupa.

Emilia Clarke Meluncurkan Lembaga Amal 'Same You'
Foto: newyorker.com

Simak juga kisah lengkapnya di New Yorker ini.

Tidak hanya membuka cerita tentang dirinya saja, Clarke juga membuat lembaga Same You yang menyediakan perawatan rehabilitasi yang bisa diakses bagi mereka yang sembuh dari cedera otak (seperti yang diderita Clarke) ataupun juga stroke. Clarke tahu dengan betul jika dukungan setelah meninggalkan rumah sakit memiliki dampak yang besar untuk pemulihan selanjutnya.

Untuk membuat Same You, Clarke tidak sendiri. Ia dibantu oleh beberapa tim hebat dari UK dan US. Contohnya saja Stroke Association, Rumah Sakit Rehabilitasi Spaulding, Nursing Now, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Apa yang dilakukan oleh Clarke ini bisa dibilang begitu terpuji dan bisa membuat mereka yang pernah mengalami hal yang sama bangkit kembali. Keluar dari berbagai kesulitan dan kesakitan. Ia sadar betul bahwa dirinya begitu beruntung dengan semua fasilitas dan perawatan yang bisa ia dapatkan. Dan semoga ke depannya akan banyak pasien yang mendapatkan jenis perawatan yang diterima oleh Clarke. Nah, buat kamu yang penasaran dengan badan amal ini, yuk langsung klik SameYou.org.

 

Sumber: Allure.com

Must Read

Related Articles