today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Punya Wadah Bekas Lilin Aromaterapi? Jangan Dibuang, Lebih Baik Manfaatkan Saja!

In

Lilin aromaterapi seringkali dijadikan pilihan oleh Ladies untuk melepas penat. Coba intip-intip laci atau lemari, ada berapakah wadah bekas lilin aromaterapi yang berdebu di sana? Jika Ladies berniat untuk membuangnya saja, lebih baik Ladies urungkan niat dan simak langkah-langkah pembersihan dan pemanfaatan wadah tempat bekas lilin aromaterapi di bawah ini. Dijamin deh, Ladies pasti akan jadi bahagia melihat onggokan wadah bekas lilin aromaterapi yang sebelumnya dianggap sebagai limbah. ?

1. Bekukan

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Langkah pertama dari pembersihan wadah lilin adalah dengan membekukannya setidaknya selama 24 jam. Agar kulkas tidak berbau lilin aromaterapi, tutupi wadah dengan tutup bawaannya atau plastic wrap.

2. Hancurkan lilin

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Wadah lilin aromaterapi biasanya memiliki stiker merk atau hiasan. Dengan membekukannya, pelepasan stiker ini akan semakin cepat dan mudah dilakukan. Setelah itu, hancurkan lilin yang beku dengan pisau kecil, sendok tebal, atau pisau mentega.

3. Keluarkan bongkahan lilin

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Keluarkan kepingan lilin dan bersihkan. Jangan khawatir jika sumbu tidak ikut lepas sebab Ladies bisa melakukannya nanti.

4. Rendam

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Rendam wadah lilin dalam larutan sabun dan air hangat, kemudian diamkan selama kurang lebih 10-20 menit. Air hangat akan membantu penghapusan sisa-sisa lilin dan lem stiker yang masih menempel.

5. Sikat

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Sikat wadah dengan menggunakan sikat gigi bekas dan sedikit sabun cuci tangan. Jika masih ada sisa lilin dan lem stiker yang membandel, coba aplikasikan alkohol atau cuka sebelum melakukan penyikatan. Setelah selesai disikat dan dibilas, keringkan dengan handuk bersih.

6. Isi dengan apapun yang Ladies suka ?

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Wadah lilin pun kini menjadi wadah serbaguna yang dapat diisi dengan apapun! Jika Ladies memiliki kuas make up, eyeliner, pensil alis, lip liner, korek kuping, ataupun karet ikat rambut yang tergeletak di mana-mana, Ladies bisa menjadikan wadah lilin sebagai wadah alternatif.

bersihkan wadah bekas lilin aromaterapi serbaguna

Mudah dan berguna banget, bukan?

Sumber, foto, dan foto cover: Bustle

Must Read

Related Articles